UPDATEINDONESIA.COM- Suasana penuh haru dan semangat mengisi ruang utama Gedung B DPRD Kaltim ketika Shemmy Permata Sari, istri Ketua DPRD Bontang, Andi Faisal Sofyan Hasdam, resmi dilantik sebagai anggota DPRD Provinsi Kaltim periode 2024-2029.
Bersama 54 anggota terpilih lainnya, Shemmy kini siap mengemban amanah besar dari masyarakat, khususnya di daerah pemilihannya, yaitu Bontang, Kutai Timur (Kutim), dan Berau. Pelantikan berlangsung, Senin (2/9/2024) pagi.
Usai pelantikan, Shemmy dengan tegas menyatakan komitmennya untuk memperjuangkan berbagai aspirasi masyarakat, terutama peningkatan infrastruktur dan hak-hak perempuan.
Baginya, kesetaraan gender bukan hanya sekadar wacana, tetapi harus diwujudkan dalam tindakan. “Melakukan kegiatan positif yang menghasilkan, paling tidak bisa menyetarakan gender perempuan dengan laki-laki,” ujar politisi Golkar ini.
Sebagai seorang ibu dan politisi, Shemmy memahami bahwa perempuan seringkali menanggung beban yang lebih berat dalam keluarga, terutama dalam kondisi ekonomi yang sulit. Karena itu, ia bertekad menjadikan kesetaraan gender sebagai bagian utama dari strategi pembangunan di wilayahnya.
“Perempuan harus diberdayakan, mereka adalah pilar dalam keluarga dan masyarakat. Kita harus memastikan mereka memiliki akses yang sama untuk meningkatkan taraf hidup, keluar dari jerat kemiskinan,” tambahnya.
Di bidang ekonomi dan sosial, Shemmy berkomitmen untuk mendorong berbagai program yang dapat meningkatkan peran dan produktivitas perempuan. Ia meyakini bahwa kesejahteraan masyarakat hanya dapat tercapai jika perempuan juga mendapatkan hak dan kesempatan yang setara. (red)