Victim KW Juara Turnamen Born To Kill

share on:
Foto vox.id sebelum pandemi Covid-19

UPDATEINDONESIA.COM- Turnamen Online Born To Kill telah berakhir. Sedikitnya 290 gamers dari 58 tim terlibat dalam pertandingan Pubg Mobile Online yang gelar dari 14-17 Mei 2020 ini.

Ketua Clan VOX.ID, Dwi Yahya menyebut antusiasme peserta pada event ini cukup tinggi. Peserta tidak hanya dari Bontang, melainkan dari luar, seperti Samarinda, Sulawesi Barat, Tarakan, dan Jawa, dan Jakarta juga banyak.

Sistem kompetisi terbagi dalam tiga sesi, yakni babak penyisihan, semifinal, dan final. 10 team terbaik berhak lolos ke fase semifinal. Lalu 8 tim terbaik kembali diadu di partai puncak.

"Total hadiah yang persiapkan yakni sebesar Rp4 juta," ujar Dwi, di Bontang, Ahad (17/5) malam.

Rinciannya Rp2 juta untuk juara satu,  Rp1 juta untuk juara dua, dan Rp600 ribu untuk juara tiga. Terminator alias peserta paling banyak membunuh berhak mendapatkan uang apresiasi sebesar Rp400 ribu.

"Tujuan turnamen ini untuk menjalin silaturahmi sekaligus memajukan esport di Indonesia, khususnya di Bontang serta mendukung program pemerintah di tengah pandemi," tegasnya.

Sementara itu, ketua panitia, Wahid Hidayatullah berharap pemerintah bisa mensuport pengembangan atlet esport di indonesia, terutama di kota Taman (sebutan Bontang).

Adapun pemenang dalam turnamen ini antara lain juara satu yaitu tim Victim KW dan juara dua Subg Sahabat Rudyhaw dari tenggarong, juara tiga tim Continemtal Rome asal Bontang.

Turnamen ini terselenggara berkat kerjasama antara VOX.ID dengan Bontangfood, Ikatan Gamers Bontang (IGB), Youtube Channel Iamkingwolf, dan warkop.net. serta suport media mainstream updateindonesia.com dan klikkaltim. (*)